Example 300x600
Pemkab OKU Selatan

Peringati HUT ke-53, Korpri OKU Selatan Gelar Senam Sehat dan Berbagi Hadiah

×

Peringati HUT ke-53, Korpri OKU Selatan Gelar Senam Sehat dan Berbagi Hadiah

Sebarkan artikel ini
Korpri OKU Selatan lakukan senam berbagi hadiah dilapangan Pemkab OKU Selatan. Rabu, 4 Desember 2024. Foto: Ist.

MUARADUA, XMEDIA.NEWS – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53, Korpri OKU Selatan mengadakan senam berbagi hadiah di lapangan Pemkab OKU Selatan pada Rabu, 4 Desember 2024. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah sekaligus Ketua Korpri OKU Selatan, H. M. Rahmatullah, S.STP., MM, yang diikuti oleh seluruh anggota Korpri, ASN, dan non-ASN di lingkungan Pemkab OKU Selatan.

 

Dalam sambutannya, H. M. Rahmatullah menyampaikan bahwa HUT Korpri ini menjadi momen refleksi bagi semua untuk meningkatkan integritas dan profesionalisme dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain bertujuan untuk menjaga kesehatan fisik, kegiatan ini juga berfungsi mempererat kebersamaan di antara pegawai Pemkab OKU Selatan.

 

Peringatan HUT Korpri ke-53 tahun ini mengusung tema “Korpri untuk Indonesia”, yang memiliki makna pentingnya peran Aparatur Sipil Negara (ASN) di seluruh Indonesia untuk memperkokoh persatuan dan jiwa korps. Rahmattullah juga menegaskan pentingnya memahami tugas masing-masing serta meningkatkan persatuan dan kesatuan untuk mencapai harapan bersama.

 

Kegiatan senam sehat dalam rangka memeriahkan HUT Korpri ini ditutup dengan pengundian doorprize, yang di antaranya mencakup hadiah-hadiah menarik seperti kulkas, mesin cuci, kipas angin, dan berbagai hadiah lainnya. (rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *