BUANA PEMACA, XMEDIA.NEWS – Merasa berhutang budi pada H Muhtadin Sera’i atas perhatian dan karya nyata selama kepemimpinannya sebagai Bupati OKU Selatan periode 2005-2010 dan 2010-2015, warga masyarakat Desa Jagaraga, Kecamatan Buana Pemaca sepakat mendukung pasangan Abusama-Misnadi untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan guna melanjutkan pembangunan yang telah ada.
Hal ini sebagaimana disampaikan warga masyarakat Desa Jagaraga, Kecamatan Buana Pemaca saat berlangsungnya acara pengukuhan tim kemenangan dan kampanye di Desa Jagaraga dan Desa Bandar, Kecamatan Buana Pemaca pada, Senin 30 September 2024, kemarin.
“Kami berterima kasih kepada pasangan Abusama-Misnadi yang telah mempercayakan kami sebagai bagian dari Tim Pemenangan dan Kampanye. Kami siap bekerja keras untuk memenangkan pasangan ini,” ujar Syahbana, perwakilan masyarakat Desa Jagaraga di hadapan ratusan pendukung ABDI.
Dikatakan Syahbana, masyarakat Desa Jagaraga dan Desa Bandar memiliki hubungan erat dengan H Muhtadin Sera’i yang dikenal sebagai pemimpin peduli dan berjasa dalam pembangunan desa. Warga merasa memiliki utang budi yang ingin mereka lanjutkan melalui dukungan untuk Abusama Misnadi.
“Kami tidak bisa melupakan jasa Bapak H Muhtadin Sera’i. Karena itu, kami sepakat untuk melanjutkan perjuangan ini dengan mendukung penuh pasangan Abusama Misnadi,” tegas Syahbana.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat Buana Pemaca untuk bersatu dan bekerja sama demi memenangkan pasangan calon nomor urut empat ini pada 27 September 2024 mendatang.
Selain dari Desa Jagaraga dan Bandar, dukungan terhadap pasangan ABDI juga datang dari berbagai desa lainnya di OKU Selatan. Masyarakat menilai Abusama sebagai figur yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk membawa perubahan positif bagi Kabupaten OKU Selatan.
Abusama sering menekankan pentingnya mendengarkan aspirasi masyarakat dan menjadikan kepentingan rakyat sebagai prioritas utama.
Ia berjanji akan melanjutkan program pembangunan yang dirintis pemimpin sebelumnya serta membawa inovasi baru, terutama di sektor pertanian dan infrastruktur yang merupakan pilar utama perekonomian OKU Selatan.
Semangat dan solidaritas masyarakat Buana Pemaca semakin menguat menjelang hari pencoblosan. Mereka berharap dengan terpilihnya Abusama Misnadi, OKU Selatan dapat menjadi daerah yang lebih maju dan sejahtera.
Sementara itu, H Muhtadin Sera’i, yang turut hadir dalam acara tersebut mengungkapkan kenangan masa lalu saat belum ada infrastruktur yang memadai diwilayah tersebut.
Ia mengingatkan masyarakat tentang janjinya untuk membangun jembatan dan infrastruktur, yang kini sudah terwujud berkat dukungan masyarakat.
H Muhtadin juga mengajak masyarakat untuk mendukung Abusama Misnadi dalam pemilihan yang akan berlangsung 27 November 2024 mendatang demi untuk melanutkan pembangunan di daerah tersebut. (rel)